Artikel

6/recent/ticker-posts

Kiat Belajar Matematika Melalui Video dengan Mudah

Belajar matematika melalui video menjadi hal yang umum sekarang ini. Ketika masih pembelajaran tatap muka dahulu, matematika sering menjadi salah satu pelajaran yang sulit. bahkan, tidak sedikit siswa yang kurang menyukainya.

Ketika pandemic virus COVID-19 tiba, pembelajaran jarak jauh tentu saja menimbulkan tantangan tersendiri untuk guru. Pembelajaran tentu tidak bisa berjalan dengan optimal.

Sebagai orang tua, kita sendiri bingung, bagaimana menemani anak belajar atau meng
ajarinya jika hanya berdasarkan dari video. Sebenarnya, belajar matematika dengan menggunakan video tidak sesulit seperti kelihatannya.

Cara Belajar Matematika Melalui Video

Ada beberapa cara yang bisa Kamu lakukan ketika ingin mengajari anak matematika dengan menggunakan video, antara lain:

1. Ulang Video Secara Terus Menerus

Jika hanya dalam sekali lihat, mungkin materi yang disampaikan tidak bisa diserap dengan baik oleh anak, namun jika mengulangnya secara terus menerus tentu akan berbeda.

Anda bisa mengulang video di bagian yang tidak dimengerti oleh buah hati, selain itu Kamu juga bisa membuat anak fokus sehingga semua konsentrasi tercurahkan pada video tersebut.


2. Perlambat Video

Daya tangkap setiap anak bisa berbeda-beda, ada anak yang bisa langsung menangkap pembelajaran hanya dalam sekali melihatnya, namun ada juga anak yang lebih lambat menangkap setiap pelajaran.

Anda bisa mengatur video agar lebih lambat, sehingga nantinya anak lebih memahami seperti apa isi dari video tersebut.


3. Beri Latihan Soal

Ketika sudah selesai melihat video pembelajaran, Kamu bisa memberikan sedikit latihan soal. Latihan soal ini digunakan untuk ia berlatih kemampuan setelah melihat video pembelajaran.

Latihan soal juga digunakan untuk melihat seberapa jauh ia mampu memahami pembelajaran yang diterangkan dalam video tersebut.


4. Cari Video yang Menyenangkan

Jika video yang digunakan untuk menerangkan pembelajaran matematika terlalu serius dan kaku, tentu anak akan bosan bukan, bahkan terasa enggan untuk melanjutkan video.

Namun jika video pembelajaran menyenangkan dan nampak kekinian, anak pasti akan lebih bersemangat.

Belajar bisa dilakukan dengan mudah dengan catatan ada kerjasama yang baik antara anak dan orang tua di rumah yang mengawasinya saat belajar matematika melalui video ini dilakukan.

Post a Comment

1 Comments